

KADIN Kaltim menghadiri kegiatan seminar tata kelola pelaksanaan pembangunan IKN yang diselenggarakan oleh Tim Transisi Badan Otorita IKN di Hotel Mercure Samarinda. Kegiatan dihadiri oleh utusan KADIN Kaltim yaitu Bapak Dr. Sayid Irwan dan Bapak Dr. Zuhdi Yahya serta asosiasi dan organisasi pengusaha di Kalimantan Timur. Kegiatan ini diharapkan menjadi pendorong bagi pelaku usaha lokal agar bisa terlibat didalam pembangunan IKN. Seminar dibuka langsung oleh Kepala Otorita IKN Bapak Bambang Susantono, hadir sebagai narasumber perwakilan dari KPK, Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Negeri Kaltim, Ketua Bidang Koordinasi Perencanaan Tim Transisi IKN dan Ketua Bidang Koordinatsi Pengendalian Pembangunan.